PEMBELAJARAN ASPEK KEBAHASAAN: PROBLEM DAN SOLUSINYA

  • Syamsul Ghufron Universitas Islam Darul Ulum Lamongan
Keywords: pembelajaran, aspek kebahasaan, problem, solusi

Abstract

Dalam Kurikulum 2006 (KTSP), materi aspek kebahasaan tidak terlihat secara eksplisit baik pada kompetensi dasar (KD), standar kompetensi lulusan (SKL), maupun pada standar kompetensi (SK). Hanya saja pada KD terdapat kata-kata yang mengarah pada materi kebahasaan itu. Kata-kata yang dimaksud terbatas sebagai penjelas/keterangan yang memberikan penjelasan secara lengkap terhadap aspek keterampilan bahasa yang terdapat pada KD. Problem utama yang muncul dalam pembelajaran aspek kebahasaan di sekolah bersumber buku pelajaran yang tidak relevan dengan kurikulum dan juga tidak sesuai dengan tingkat perkembangan kejiwaan siswa. Untuk mengatasi problem tersebut, solusi yang dapat diambil di antaranya: (1) meningkatkan kompetensi guru bahasa Indonesia, (2) menyusun buku ajar kebahasaan berdasarkan kesalahan bahasa siswa, dan (3) mengadakan penelitian tentang perkembangan gramatika bahasa Indonesia anak usia sekolah.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Badan Standar Nasional Pendidikan. 2006. Standar Isi dan Standar Kompetensi Lulusan Tingkat Sekolah Menengah Pertama dan Madrasah Tsanawiyah. Jakarta: PT Binatama Raya.
Badudu, J.S. 1988. Cakrawala Bahasa Indonesia. Jakarta: PT Gramedia.
Ghufron, Syamsul. 2011. “Tingkat Relevansi Antara Materi Kebahasaan dalam Buku Pelajaran dan Kurikulum 2006” dalam HUMANIS, Vol. 3, No. 1, Januari 2011: 19—30.
Nurhadi. 2001. Pembelajaran Bahasa Indonesia di SLTP/MTs. Surabaya: Basic Education Project Departemen Agama.
Nurhadi dkk. 2005. Bahasa dan Sastra Indonesia untuk SMP/MTS Kelas VII. Jakarta: Erlangga.
Parera, Jos Daniel. 1996. Pedoman Kegiatan Belajar Mengajar Bahasa Indonesia. Jakarta: Grasindo.
Siahaan, Bistok A. 1987. Pengembangan Materi Pengajaran Bahasa FPS 626. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.
Sunardi, Haris. 1996. ”Bentuk Pengajaran Bahasa dan Sastra Indonesia Berdasarkan Kurikulum 1994” Makalah Seminar Regional Pengajaran Bahasa dan Sastra Indonesia, Babat, 21 April 1996.
Yulianto, Bambang. 2008. Aspek Kebahasaan dan Pembelajarannya. Surabaya: Unesa Universitiy Press.
Published
2015-02-01
Section
Articles