Aplikasi Macam Waktu Pemberian Biourine Sapi dan Pupuk Majemuk Pada Padi (Oryza sativa L.)

  • Istiqomah Istiqomah Fakultas Pertanian Universitas Islam Darul 'Ulum Lamongan
  • Hafnah Khilwatul Ilmi Fakultas Pertanian Universitas Islam Darul 'Ulum Lamongan
  • Mariyatul Qibtiyah Fakultas Pertanian Universitas Islam Darul 'Ulum Lamongan
Keywords: biourine sapi, padi, pupuk majemuk, waktu aplikasi

Abstract

Tanaman padi merupakan komoditas tanaman pangan utama di Indonesia. Pemakaian pupuk kimia yang berlebihan mengakibatkan tertinggalnya residu dalam tanah yang menyebabkan menurunnya produksi padi. Penggunaan pupuk organik cair biourine sapi dapat membantu menyuburkan tanah dan menjaga stabilitas unsur hara dalam tanah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh macam waktu pemberian biourine sapi dan pupuk majemuk terhadap peningkatan pertumbuhan dan produksi tanaman padi. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Pelangwot, Kecamatan Laren, Kabupaten Lamongan pada bulan Maret - Juni tahun 2021. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode Rancangan Acak Kelompok (RAK) faktorial, yang terdiri dari 2 faktor yaitu macam waktu aplikasi biourine dan macam pupuk majemuk.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-12-10
How to Cite
Istiqomah, I., Ilmi, H., & Qibtiyah, M. (2021). Aplikasi Macam Waktu Pemberian Biourine Sapi dan Pupuk Majemuk Pada Padi (Oryza sativa L.). AGRORADIX : Jurnal Ilmu Pertanian, 5(1), 50-56. https://doi.org/https://doi.org/10.52166/agroteknologi.v5i1.2711
Section
Articles